search

Pengikut

Jumat, Mei 02, 2014

SEO On-page dan SEO Off-page

SEO On-page dan SEO Off-page untuk menaikkan traffic

SEO (Search Engine Optimization) pada umumnya dibagi menjadi dua yaitu SEO On-page dan SEO Off-page. Mungkin jika anda blogger yang baru masuk ke dunia SEO, pasti bingung. Saya sendiri waktu belajar blog langsung bingung tentang SEO, karena banyaknya referensi yang tidak sama tentang SEO. Lanjut ke pembahasan, Apa sih sebenarnya SEO On-page dan SEO Off-page?? Berikut saya jelaskan sedikit mengenai SEO On-page dan SEO Off-page:

SEO On-page

SEO On-page adalah suatu teknik SEO yang khusus memaksimalkan penggunaan kode-kode pada blog atau website (internal). Jadi kita memaksimalkan SEO lewat internal blog atau website. Berikut ini beberapa faktor terpenting dalam SEO On-page yang saya ketahui:
  1. Konten Postingan yang berkualitas dan original 
  2. Menambahkan Breadcumb 
  3. Internal Link yang sudah di Optimisasi 
  4. Judul tepat dan menarik 
  5. Gambar Yang sudah di Optimisasi 
  6. Loading Page yang Cepat 
  7. Format Teks 
  8. Struktur URL yang baik 
  9. Tidak ada Broken Link atau Bad Link 
  10. Halaman 404 yang User Friendly 
  11. Verivikasi Google Authorship di Setiap Halaman
Keuntungan dari SEO On-Page adalah pengunjung dapat dengan mudah melakukan navigasi dan mengexplorasi blog atau website kita. Hal ini juga mempermudah search engine atau crawler dalam melakukan index.

Kekurangannya adalah, untuk melihat hasil (jumlah pageview dan posisi pagerank) dari teknik SEO ini membutuhkan sedikit kesabaran karena dilakukan dengan natural.

SEO Off-page

SEO Off-page adalah lawan kata dari SEO On-page, yaitu mengoptimalkan SEO lewat external. Maksud external, adalah mengoptimalkan SEO blog atau website kita lewat perantara media luar. Berikut ini beberapa hal yang wajib anda lakukan jika ingin membangun SEO lewat teknik SEO Off-page:
  • Link Building 
  • Media Sosial ( Jejaring Sosial ) 
  • Social Bookmark
Keuntungan dari SEO Off-page adalah, jika teknik ini berhasil dan dilakukan dengan benar maka blog kita akan kebanjiran pageview dan meningkatnya pagerank.

Kekurangannya adalah, jika anda melakukan teknik ini secara berlebihan atau melakukan kesalahan maka kemungkinan besar blog atau website anda dapat dicekal oleh mesin pencari.


Saran: 
Saran saya sih, untuk yang pertama lebih baik melakukan SEO On-Page. Baru setelah On-Page sudah diterapkan, lanjutkan dengan SEO Off-Page.
Kamis, Mei 01, 2014

Mendeteksi Error pada Komputer

komputer error
Komputer Error ? - Saya akan membahas sedikit tips bagaimana cara mendeteksi komputer yang error atau mengalami kerusakan. Unsur pertama yang harus anda ketahui adalah POST.

Pasti untuk anda yang pertama kali mendengar-nya bingung!!! tapi bagi seorang teknisi komputer, POST adalah unsur penting dan hal yang wajib di ketahui sebelum memutuskan apa yang error atau kerusakan pada komputer kita. Ingat POST cuman hanya dapat mendeteksi kerusakan atau error pada hardware saja. Jika yang error sistem atau software maka lain ceritanya. Ok lanjut ke pokok pembahasan

Definisi POST

POST (POWER ON SELF TEST) Yaitu test yang dilakukan oleh PC untuk mengecek fungsi-fungsi komponen pendukung PC apakah bekerja dengan baik. POST dilakukan pada sesaat komputer dihidupkan dan mulai booting. POST memungkinkan user dapat mendeteksi, mengisolasi, menentukan, dan menemukan kesalahan sehingga dapat memperbaiki penyimpangan atau kerusakan yang terjadi pada PC.

Jika Terdeteksi sebuah kesalahan  atau error oleh POST, maka sistem umumnya akan menampilkan beberapa kode kesalahan, yang dinyatakan dengan bunyi-bunyian (beep) yang menunjukkan letak kesalahannya namun selain bunyi beep komputer juga bisa mengeluarkan peringatan pada layar monitor dengan berupa teks(biasanya layar menjadi biru dengan pesan text). Pada dasarnya kode kesalahan yang dinyatakan dengan beep, kode beep setiap komputer berbeda-beda tergantung jenis atau merk bios yang di pakai.

Berikut ini kode beep bios pada masing-masing merk/jenis: 

Kode Beep AWARD BIOS

No
Gejala
Diagnosa
Pesan/Peringatan Kesalahan
1
 1 beep pendek
 PC dalam keadaan baik
2
 1 beep panjang
 Problem di memori
3
 1 beep panjang 2 beep pendek
 Kerusakan di modul DRAM parity
4
 1 beep panjang 3 beep pendek
 Kerusakan di bagian VGA.
5
 Beep terus menerus
 Kerusakan di modul memori atau memori video

Kode Beep AMI BIOS

No
Gejala
Diagnosa  
Pesan/Peringatan Kesalahan
1
 1 beep pendek
 DRAM gagal merefresh
2
 2 beep pendek
 Sirkuit gagal mengecek keseimbangan DRAM Parity (sistem  memori)
3
 3 beep pendek
 BIOS gagal mengakses memori 64KB pertama.
4
 4 beep pendek
 Timer pada sistem gagal bekerja
5
 5 beep pendek
 Motherboard tidak dapat menjalankan prosessor
6
 6 beep pendek
 Controller pada keyboard tidak dapat berjalan dengan baik
7
 7 beep pendek
 Video Mode error
8
 8 beep pendek
 Tes memori VGA gagal
9
 9 beep pendek
 Checksum error ROM BIOS bermasalah
10
 10 beep pendek
 CMOS shutdown read/write mengalami errror
11
 11 beep pendek
 Chache memori error
12
 1 beep panjang 3 beep pendek
 Conventional/Extended memori rusak
13
 1 beep panjang 8 beep pendek
 Tes tampilan gambar gagal

Kode Beep IBM BIOS

No
Gejala
Diagnosa
Pesan/Peringatan Kesalahan
1
 Tidak ada beep
 Power supply rusak, card monitor/RAM tidak terpasang
2
 1 beep pendek
 Normal POST dan PC dalam keadaan baik
3
 beep terus menerus
 Power supply rusak, card monitor/RAM tidak terpasang
4
 Beep pendek berulang-ulang
 Power supply rusak, card monitor/RAM tidak terpasang
5
 1 beep panjang 1 beep pendek
 Masalah Motherboard
6
 1 beep panjang 2 beep pendek
 Masalah bagian VGA Card (mono)
7
 1 beep panjang 3 beep pendek
 Masalah bagian VGA Ccard (EGA).
8
 3 beep panjang
 Keyboard error
9
 1 beep, blank monitor
 VGA card sirkuit

Walaupun tips ini sudah lama atau tepat-nya waktu zaman di SMK, tapi tips ini sangat bermanfaat bagi saya dalam mereparasi komputer.
Rabu, April 30, 2014

Launching Telegram Universitas Jember

Kemaren pada tanggal 16 april 2014, Universitas Jember telah me-Launching layanan Telegram yang bekerjasama dengan telkomsel. Nantinya aplikasi telegram ini akan di intergrasikan dengan SISTER (Sistem Informasi Terpadu) sebagai tujuan untuk meningkatkan kualitas akademik berbasis Internet. 
Telegram Unej
Suasana Launching di gedung Soetardjo unej

Telegram ini berfungsi sebagai sarana penunjang keamanan dalam mentransfer Data yang sebelumnya menggunakan teknologi Telegrafi dan kode morse untuk mengkodekan suatu pesan. Namun pada konteks ini, telegram yang dimaksud dibungkus kedalam bentuk aplikasi yang dapat digunakan mahasiswa untuk memudahkan dalam mengakses SISTER.

Selain Launching Telegram, ada juga beberapa acara lainnya yaitu:
  • Penyerahan Hadiah kepada Pemenang Lomba Desain Logo Ulang Tahun ke 50 Tahun UNEJ 
  • Launching acara Festival Tegalboto (Tahun kedua)
Jumat, April 11, 2014

Perbedaan Kertas US dan A

Baru-baru ini saya searching di google tentang ukuran kertas. Hal ini berawal ketika saya pusing, mencari maksud dari kertas US. Dan ketemu juga di salah satu web bernama obengplus.com. berikut rinciannya bagi yang masih bingung mengenai kertas US letter dan A.

Kertas US

arti dari kertas US Letter
macam-macam kertas US

Kertas US biasanya digunakan di negara Amerika, berikut ini rincian macam-macam kertas US letter:
  • Letter memiliki ukuran 11x8,5 inch 
  • Ledger memiliki ukuran 11x 17 inch 
  • Tabloid memiliki ukuran 17x11 inch
  • Kertas Legal memiliki ukuran 8,5x14 inch
  • Kertas Junior legal memiliki ukuran 8x5 inch

Kertas A

macam-macam ukuran kertas a
Macam-macam kertas A

Ukuran kertas A4
Ukuran kertas A dimulai dari A4, menghitungnya lebih praktis dibanding standar kertas US. Dan Ukuran kertas A lebih mudah dipotong dengan pembagian yang sama dari tiap tingkat ukuran kertas.
  • Ukuran 2x A4 menjadi A3 
  • 2x ukuran A3 menjadi A2 
  • 2x ukuran A2 menjadi A1 dengan lebar 1x1 meter. 
  • 2x ukuran A1 menjadi A0
Rabu, Januari 15, 2014

Mahalnya sebuah pendidikan

Mahalnya pendidikan indonesia
Pendidikan Indonesia cukup terbilang super, karena anak-anak yang sudah mempunyai umur 3 tahun udah masuk sekolah. Namun kenapa negara ini tidak pernah menjadi negara yang maju ? cuman menjadi negara berkembang mulai dulu.

Ekonomi indonesia mulai diperhitungkan, bagaimana tidak? negara kita di sejajarkan dengan negara lain seperti cina, india, jepang dan brazil. namun tidak seperti negara yang tadi saya sebutkan, Indonesia diperhitungkan karena indonesia merupakan tempat negara lain untuk berjualan atau tempat paling potensial untuk mengekspor produk dari negara mereka.

Pendidikan di Indonesia dapat dikatakan mahal, bagaimana kalau menurut anda ? Bukan masalah biaya pendidikan-nya namun masalah pendapat-an orang tuanya. Untuk rakyat yang kurang mampu, pendidikan merupakan hal yang mustahil. Memang banyak program dari pemerintah, salah satu di antaranya adalah dana BOS.

Namun dengan dana BOS-pun saya rasa masih kurang cukup, karena dana BOS cuman menanggung biasa SPP. Sedangkan untuk buku, siswa diwajibkan membayar. Ada juga beberapa sekolah yang menarik iuaran kepada orang tua wali yang saya rasa tidak perlu.
“apa gunanya kita membayar pajak, jika pendidikan kita masih meminta ke orang tua yang kurang mampu”
Selain itu, banyak infrastruktur pendidikan atau sekolah di Indonesia masih jauh dibawah kata “standar”. Kalau tidak percaya berkunjunglah ke desa-desa, Disanan banyak sekolah yang hampir roboh dan menyedihkan untuk dilihat. Namun yang paling parah adalah anak-anak yang tinggal di daerah perbatasan ataupun desa-desa terpencil, mereka bahkan tidak sempat mengecap pendidikan.

Pemenrintah sendiri, masih mengusahakan pendidikan di Indonesia untuk maju menyongsong masa depan. Saya pernah mendengar kata-kata dibawah ini, namun saya lupa kata-kata siapa ?? begini bunyi-nya:
“Anak – anak merupakan cerminan suatu bangsa”
Prestasi anak-anak Indonesia bisa dikata bagus, namun itu cuman berlaku di tingkat kota atau kota-kota besar. Itupun untuk golongan orang-orang kaya, lalu untuk anak-anak yang tinggal di desa atau orang yang tidak mampu. Bagaimana ???

Untuk mendapatkan pendidikan yang tinggi, dibutuhkan biaya yang mahal. Jika masalah biaya, orang tua akan berusaha untuk mencari biaya untuk men-sekolahkan anak-nya. Namun apa yang terjadi jika pendidikannya udah tinggi, tapi sulit untuk mencari pekerjaan ?
Sabtu, Desember 28, 2013

Google bisa Kuasai Dunia

kekuatan yang sebenarnya dari google

Googlesekarang tidak hanya berkecimpung di bisnis mesin cari online semata. Ekspansi bisnis mereka yang kian beragam seolah mengindikasikan Google ingin menguasai dunia. Google yang didirikan Sergey Brin dan Larry Page mengawali kerajaan bisnisnya dengan menjadi mesin pencari online yang sampai saat ini nomer satu didunia.

Berikut ini beberapa faktor mengenai Ekspansi Google dalam hal teknologi untuk mengusai dunia:

1. Menguasai Aliran Informasi

Google  didirikan pada tahun 1998 oleh Sergey Brin dan Larry Page dengan tujuan utama memudahkan orang mencari konten di internet. Sejak berdirinya, Google melesat cepat sebagai mesin cari online terpopuler di dunia. Pangsa pasar mesin cari Google mencapai 70% untuk desktop dan 90% di perangkat mobile.
android mulai kuasai dunia mobile
Ini Artinya, Google menguasai aliran informasi yang diberikan pada sebagian besar pengguna internet. Tidak hanya menguasai aliran informasi, Google juga mengontrol bagaimana orang dapat mengaksesnya. Yaitu dengan sistem operasi Android yang saat ini menjadi OS terpopuler di dunia. Pada tahun 2013, pengguna OS Android telah mencapai 900juta.

Selain android, Google+ merupakan faktor terpenting Google dalam menguasai aliran informasi. Lah kan cuman akun, masak sampai segitunya ??? kalau tidak percaya, sekarang semua layanan Google mulai di-intergrasi dengan akun g+ (Google+) salah satu contohnya: youtube.com.

2. Menguasai Gadget

Baru-baru ini Google mulai langkah ekspansi dalam bidang gadget. Langkah pertama Google adalah mengakuisisi Motorola. Tau sendiri-kan, siapa pembuat Android ?? pendirinya bukan Google sih, melainkan Android, Inc., tapi kepemilikan-nya ada ditangan Google. Namun dengan fakta Google telah memiliki Android, bukan tidak mungkin Motorola akan menjadi mobile terbaik diantara yang lainnya.
Motorola mulai bangkit ditangan Google
Belum lagi keberadaan Google Glass, yang memiliki berbagai keunggulan. Bukan tidak mungkin akan menjadi gadget favorit di masa depan.

3. Menguasai Transportasi Masa Depan

Google Car yang berbasis mobil Toyota Prius ini bisa berjalan sendiri tanpa campur tangan pengemudi alias Otomatis. Mobil canggih tersebut dilengkapi layanan Google seperti Google Maps untuk navigasi.
google car-mobil masa depan
Dalam video demonya, mobil ini bisa berjalan ngebut tanpa menabrak.

Walaupun mobil tersebut masih dalam tahap pengembangan, namun ini merupakan langkah besar Google untuk mulai ekspansi bisnis dibidang transportasi.

4. Menguasai Robotika

robot masa depan dari google
Di masa depan, peran robot diprediksi semakin penting. Tidak hanya untuk membantu proses produksi di pabrik, namun juga menolong kegiatan manusia sehari hari. Google tampaknya paham betul dengan potensi bisnis robotika. Sehingga mereka mengakuisisi beberapa perusahaan robot, yang terbaru adalah Boston Dynamics, produsen robot teknologi tinggi.

Boston Dinamics merupakan produsen robot yang mengembangkan robot perang atau militer. Belum jelas robot seperti apa yang ingin dikembangkan Google. Jika penasarann dibawah ini video robot ciptaan Boston Dinamics:


5. Teknologi Panjang Umur 

Semua manusia pasti akan menjadi tua dan meninggal. Nah, Google sepertinya ingin memperlambat proses tersebut dengan pendirian sebuah perusahaan baru bernama Calico. Calico melakukan berbagai penelitian dengan tujuan utama memperpanjang umur manusia. Targetnya memperpanjang umur dari 20 sampai 100 tahun.

Lary Page, bos dan pendiri Google, menyatakan Calico akan mencoba menemukan obat untuk melawan penyakit dan memperlambat proses penuaan manusia. Calico akan dipimpin oleh David Bostein, mantan profesor di Princeton University yang akan menjadi Chief Scientific Officer.


Kesimpulan 

Dari keseluruhan faktor tadi cuman faktor ke-lima yang tidak masuk akal dan sulit di implementasikan oleh Google. Tapi sepertinya Google tidak akan berhenti membuat kejutan dalam bidang teknologi.