search

Pengikut

Jumat, Mei 02, 2014

SEO On-page dan SEO Off-page

SEO On-page dan SEO Off-page untuk menaikkan traffic

SEO (Search Engine Optimization) pada umumnya dibagi menjadi dua yaitu SEO On-page dan SEO Off-page. Mungkin jika anda blogger yang baru masuk ke dunia SEO, pasti bingung. Saya sendiri waktu belajar blog langsung bingung tentang SEO, karena banyaknya referensi yang tidak sama tentang SEO. Lanjut ke pembahasan, Apa sih sebenarnya SEO On-page dan SEO Off-page?? Berikut saya jelaskan sedikit mengenai SEO On-page dan SEO Off-page:

SEO On-page

SEO On-page adalah suatu teknik SEO yang khusus memaksimalkan penggunaan kode-kode pada blog atau website (internal). Jadi kita memaksimalkan SEO lewat internal blog atau website. Berikut ini beberapa faktor terpenting dalam SEO On-page yang saya ketahui:
  1. Konten Postingan yang berkualitas dan original 
  2. Menambahkan Breadcumb 
  3. Internal Link yang sudah di Optimisasi 
  4. Judul tepat dan menarik 
  5. Gambar Yang sudah di Optimisasi 
  6. Loading Page yang Cepat 
  7. Format Teks 
  8. Struktur URL yang baik 
  9. Tidak ada Broken Link atau Bad Link 
  10. Halaman 404 yang User Friendly 
  11. Verivikasi Google Authorship di Setiap Halaman
Keuntungan dari SEO On-Page adalah pengunjung dapat dengan mudah melakukan navigasi dan mengexplorasi blog atau website kita. Hal ini juga mempermudah search engine atau crawler dalam melakukan index.

Kekurangannya adalah, untuk melihat hasil (jumlah pageview dan posisi pagerank) dari teknik SEO ini membutuhkan sedikit kesabaran karena dilakukan dengan natural.

SEO Off-page

SEO Off-page adalah lawan kata dari SEO On-page, yaitu mengoptimalkan SEO lewat external. Maksud external, adalah mengoptimalkan SEO blog atau website kita lewat perantara media luar. Berikut ini beberapa hal yang wajib anda lakukan jika ingin membangun SEO lewat teknik SEO Off-page:
  • Link Building 
  • Media Sosial ( Jejaring Sosial ) 
  • Social Bookmark
Keuntungan dari SEO Off-page adalah, jika teknik ini berhasil dan dilakukan dengan benar maka blog kita akan kebanjiran pageview dan meningkatnya pagerank.

Kekurangannya adalah, jika anda melakukan teknik ini secara berlebihan atau melakukan kesalahan maka kemungkinan besar blog atau website anda dapat dicekal oleh mesin pencari.


Saran: 
Saran saya sih, untuk yang pertama lebih baik melakukan SEO On-Page. Baru setelah On-Page sudah diterapkan, lanjutkan dengan SEO Off-Page.
Rabu, Desember 25, 2013

Tips membuat Meta Tag SEO friendly

tips mengoptimalkan penggunaan meta tag

Menggunakan Meta tag SEO 

Saya sendiri sangat kepusingan ketika baru belajar SEO, meta tag merupakan penyumbang terbanyak dalam kebingunan saya. Memilih meta tag butuh sedikit perjuangan, karena dari banyaknya referensi tentang meta tag yang bertebaran diinternet. Sampai-sampai blog saya pernah diberi pemberitahuan oleh google. Berikut beberapa meta tag yang saya ketahui:

Meta tag penting

1. TITLE TAG
Adalah kalimat atau kata yang ingin kita tekankan pada blog kita.
Contoh:
<title>Yuwaka Project</title>

2. META DESCRIPTION
Adalah sebuah deskripsi singkat dari blog atau website kita. Dalam menggunakan meta tag ini, anda harus memperhatikan jumlah karakter yang digunakan (Idealnya 70-160 karakter/huruf). 
Contoh Meta Description:
<meta name='description' content='Masukkan deskripsi singkat tentang blog atau website anda'/>

Meta tag tidak terlalu penting 

1. META ROBOTS 
Dulunya meta tag robot adalah meta tag yang dianggap penting. Dibawah ini merupakan contoh yang paling banyak beredar di internet:
<meta name='robots' content='index, follow'/>
Namun contoh diatas merupakan presepsi yang salah tentang meta robot. Sebenarnya search engine tidak membutuhkan meta robots untuk melakukan atau memberi petunjuk untuk index pada blog atau website kita. Fungsi sebenarnya dari meta robots adalah digunakan untuk memblokir crawler agar tidak meng-index blog atau website kita. Semisal; jika kita ingin salah satu halaman pada blog atau website agar tidak ter-index search engine. Dibawah ini merupakan kode sebenarnya meta robots:
<meta name='robots' content='noindex, nofollow'/>

2. Meta Content Type (charset) 
Meta tag yang satu ini digunakan untuk menyatakan bagaimana encoding suatu website. Jadi fungsi utamanya adalah agar browser tidak salah mengenali cara menampilkan halaman anda, sehingga tayangan anda terlihat berantakan.
Peringatan: Jika anda sampai salah memasang atau salah edit, malah bisa jadi tampilan blog atau website anda berantakan. Dibawah ini merupakan contoh kode-nya: 
<meta http-equiv='Content-Type' content='Type=text/html; charset=utf-8'/>

3. META KEYWORDS
Meta tag ini sudah tidak diperlukan lagi, karena google dapat mengenali dengan tepat kata kunci yang ada pada blog atau website kita. Dibawah ini contoh kode-nya:
<meta name='keywords' content='teknologi, kuliah' />

4. META LANGUAGE
Meta language digunakan untuk memberitahu kepada mesin pencari tentang bahasa yang digunakan pada blog atau website. Namun sekarang google sanggup mengenali bahasa suatu blog atau website walaupun kita tidak memasang meta ini. Dibawah ini contoh kode-nya:
<meta http-equiv='content-language' content='eng' />

META TAG BERESIKO

1. META REVISIT AFTER
Dulunya meta tag ini digunakan untuk memberitahu robot tingkat perayapan yang kita inginkan atas blog kita. Tapi meta ini sudah diabaikan oleh Google, karena meta ini cukup laris di antara pelaku Spam. Jika anda masih memaksa menggunakannya maka kemungkinan anda dapat dibanned oleh google atau mesin pencari lainnya.

2. META REFRESH 
Meta tag ini bisa mengakibatkan kebingungan pada pengunjung blog atau website. Hal ini disebabkan meta refresh digunakan untuk refresh suatu halaman setiap selang waktu tertentu. Bisa anda bayangkan sendiri jika anda sedang sibuk membaca, tiba-tiba halamannya melakukan refresh? Pasti kesalkan? 
Dibawah ini contoh kodenya: 
<meta http-equiv='refresh' content='10'/>
Rabu, Desember 18, 2013

Lorem ipsum... apa artinya ??

arti dari Lorem ipsum dolor sit amet
Ada yang tau ndak, kalimat dari gambar diatas artinya apa ??
Bagi orang awam mungkin berkata: penulisnya ngelindur, tapi bagi seorang yang suka download template atau suka dengan desain template web atau blog maka tau, bahwa kalimat diatas sering ada dalam sebuah template web atau blog (biasanya terletak dibagian posting).
Namun apakah anda tau, arti dari kalimat diatas atau tau tentang asal-usul kalimat tersebut ???
Sejarah Lorem Ipsum berawal dari sebuah naskah sastra latin klasik dari era 45 SM, hingga bisa dipastikan usianya telah lebih dari 2000 tahun.

Richard McClintock adalah seorang professor bahasa latin dari Hampden-Sidney College di Virginia, mencoba mencari makna salah satu kata latin yang dianggap paling tidak jelas, yakni consectetur, yang diambil dari salah satu bagian Lorem Ipsum.

Setelah mencari arti atau maknanya di literatur klasik, ia mendapatkan sebuah sumber yang tidak bisa diragukan. Lorem Ipsum berasal dari bagian 1.10.32 dan 1.10.33 dari naskah "de Finibus Bonorum et Malorum" (Sisi Ekstrim dari Kebaikan dan Kejahatan) karya Cicero, yang ditulis pada tahun 45 SM. Buku ini merupakan risalah dari teori yang sangat dikenal pada masa Renaissance.

Kalimat lengkap dari Lorem ipsum adalah:
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat. Duis aute irure dolor in reprehenderit in voluptate velit esse cillum dolore eu fugiat nulla pariatur. Excepteur sint occaecat cupidatat non proident, sunt in culpa qui officia deserunt mollit anim id est laborum.
Dan jika di terjemahkan dalam bahasa Indonesia maka akan menjadi kalimat seperti dibawah ini:
Demikian pula, tidak adakah orang yang mencintai atau mengejar atau ingin mengalami penderitaan, bukan semata-mata karena penderitaan itu sendiri, tetapi karena sesekali terjadi keadaan di mana susah-payah dan penderitaan dapat memberikan kepadanya kesenangan yang besar. Sebagai contoh sederhana, siapakah di antara kita yang pernah melakukan pekerjaan fisik yang berat, selain untuk memperoleh manfaat daripadanya? Tetapi siapakah yang berhak untuk mencari kesalahan pada diri orang yang memilih untuk menikmati kesenangan yang tidak menimbulkan akibat-akibat yang mengganggu, atau orang yang menghindari penderitaan yang tidak menghasilkan kesenangan?

Bagaimana tanggapan anda ??
Selasa, Desember 10, 2013

Hal Yang Dibenci Google Spider

teknik mengakali google spider

1. Membuat Navigasi Dengan Javapscript

Sudah taukah anda !!! bahwa navigasi yang dibuat dengan Javascript sangat dibenci oleh Google spider ??? Mengapa menu javascript dibenci google spider ?? Hal ini dikarenakan pada dasarnya Algoritma yang disematkan pada setian Search Engine belum mampu “berhadapan” dengan Text yang ditulis atau dihiasi dengan Javascript. Jadi jangan pernah berharap akan menu tersebut ikut terindex oleh google spider. Karena . 

Solusi: Anda tidak harus merubah semua menu navigasi yang anda tulis dengan Javascript, untuk mengatasinya cukup tambahkan satu lagi navigasi pada sidebar Blog anda menggunakan HTML. Untuk mengakali tampilannya tambahkan sentuhan CSS dan Seni.

2. Gambar

Google spider atau bot mana pun tidak bisa membaca gambar yang ada di blog anda. Jadi semakin banyak gambar yang ada di blog anda itu sama halnya memenuhi blog anda dengan “sampah”

Solusi: Namun jangan khawatir “sampah” tersebut bisa anda daur ulang menjadi sampah yang berguna. Caranya dengan menambahkan ALT Tag dan Title Tag pada setiap gambar. ALT Tag dan Title Tag inilah yang menjadi landasan agar google spider mampu membaca Gambar yang ada di Blog Anda.

3. Doorway Pages

Doorway Pages merupakan halaman yang dibuat untuk membidik suatu keyword melalui “pintu belakang”. Maksud dari melalui “pintu belakang” disini adalah menggunakan celah yang ada pada google spider. Hal ini dilandasi bahwa google spider hanya bisa melakukan Crawl pada text dan text. Jadi cara untuk melakukan Teknik Doorway Pages adalah membuat halaman baru (Pages) dan mengisinya dengan penuh keyword yang mereka targetkan. 
Apakah cara ini berhasil mengelabuhi google spider ??? Untuk 1 - 2 hari memang blog anda akan berada pada Halaman Pertama mesin pencari, namun setelahnya blog anda akan berada pada SandBox. 

Solusi: Untuk anda yang memang mengincar suatu keyword tertentu. Saya punya tips sederhana yaitu dengan menggunakan Teknik link Building. Dengan meningkatkanya Ranking Blog Anda, ini jelas akan meningkatkan apapun keyword yang ada di Blog anda.

4. Frames 

Melakukan Grab terhadap suatu Website menggunakan Iframe hanya akan memudahkan anda. Namun sebaliknya akan mempersulit Spider dalam mengindexnya. 

Solusi: Akan lebih baik jika anda lihat source pada site tersebut. Copy dan Pastekan ke dalam Blog anda

5. Flash 

Masalah yang terakhir sama dengan masalah-masalah lainnya, yaitu tentang fakta bahwa google spider atau bot yang hanya dapat membaca dan mengindex text. Otomatis Flash masuk dalam daftar hal yang dibenci oleh google spider. Namun Fakta bahwa Flash merupakan animasi paling menarik tidak dapat terbantahkan. Tapi ukuran Flash yang relative besar mempersulit dalam load suatu website/blog.

Solusi: Jika memang anda ingin desain website/blog menarik silahkan anda menggunakan Flash namun dengan catatan: ukuran flash kecil dan anda tidak ingin flash tersebut terindex (bukan website/blog). Tapi ada baiknya anda tidak perlu menggunakan Flash untuk menggunakan animasi, cukup dengan gambar yang berformat Gif serta jangan lupa untuk menyisipkan ALT tag dan Title tag. Atau alternatif terakhir adalah Belajar ilmu CSS, dengan CSS anda dapat membuat animasi bergerak yang memiliki kualitas sama dengan Flash.
Sabtu, Desember 07, 2013

Self Hosting Vs Hosted-service

Membuat Web / Blog

Self-Hosting 

Adalah sebuah istilah apabila kita memiliki hosting sendiri untuk website kita.

Keunggulan:
  • Dapat memilih CMS yang paling dihendaki (wordpress, joomla, drupal, dan lain-lain ). 
  • Jika anda mengikuti atau membeli paket yang lengkap pada penyedia layanan hosting maka anda bebas untuk menambahkan subdomain sesuka hati dan sebanyak yang kita mau.
  • Memiliki Full Control terhadap website yang kita tangani.
  • Keamanan sangat terjamin.
  • Domain Eksklusif (.com, .co, .me, dan lain-lain).
Kekurangan:
  • Biaya web hosting relative mahal
  • Kesalahan dalam mengontrol program (code) akan berdampak pada website yang kita tangani dan harus diperbaiki sendiri.
  • Harus bertanggung jawab dalam hal backup data secara rutin.
  • Membutuhkan ilmu yang cukup dalam menjalankan website self hosting.
  • Keamanan tidak terjamin (jika administrator web tersebut belum memiliki ilmu yang cukup).

Hosted-service 


Adalah istilah dimana urusan teknis, seperti install program dan update, kita serahkan kepada pihak lain atau penyedia CMS.

Keunggulan:
  • Gratis dan mudah pendaftarannya. 
  • Semua urusan teknis diurus oleh pihak penyedia jasa. 
  • Keamanan terjamin (penyedia jasa).
Kekurangan:
  • Tidak memiliki kendali atas kode-kode program.
  • Fasilitas minim.
  • Domain tidak eksklusif (.blogspot, .wordpress, .joomla, dan lain-lain).


Saran: Untuk anda yang masih belajar sebaiknya menggunakan hosted-service saja karena anda tidak terlalu rumit dalam sistem kontrolnya (mengontrol jaringan, pembagian bandwidth dan lain-lain) sekaligus gratis. Tapi jika anda ingin membangun website (bukan blog) yang dinamis dan kompleks atau ingin menjadi web developer profesional maka pakai saja self-hosting selain menawarkan banyak keunggulan terdapat banyak juga terdapat banyak masalah yang timbul dalam proses pengembangan dan pemeliharaan. Jadi tertarik yang mana???

Saya sendiri sangat tertarik membuat website profesional namun masih tidak mempunyai dana, jadi tunggu website saya nanti suatu saat.